ukisaja - Untuk meng-instal windows menurut informasi dari berbagai sumber ada berbagai macam cara. Misalnya menginstal windows menggunakan DVD instaler dan instal windows menggunakan flashdisk dengan bantuan aplikasi / sofware seperti win to flash dan Dvd tools.
Mengapa anda ingin menginstal windows anda? Alasan lain mengapa menginstal kembali windows adalah seperti karena komputer terserang virus dan file-file berformat tertentu untuk menjalankan komputer terhapus. Ini misalnya karena terserang virus shorcut.Cara sederhana yang paling mudah dilakukan untuk menginstal windows 8 tanpa harus harus menggunakan aplikasi atau sofware adalah sebagai berikut.
Instal Windows 8 menggunakan flashdisk tanpa sofware
- Sediakan file windows 8 berformat iso.
- Ekstract iso windows 8 anda.
- Sediakan flash disk berukuran 4 Giga ke atas karena umumnya ukuran file windows di atas 3 Giga.
- Copy hasil ekstrak windows 8 ke flash disk.
- Matikan komputer dan masuk ke booting menu. Misalnya dengan menekan F2 atau F4, tergantung dari type komputer anda.
- Prioritaskan Flashdisk anda di urutan pertama booting menu komputer anda.
- Save dan keluar.
- Restart komputer anda.
- Selanjutnya anda tinggal mengikuti petunjuk- petunjuk yang keluar waktu instal windows 8.
Instal windows 8 menggunakan flash disk dan aplikasi Wintoflash
- Flashdisk minimal 4 Gb untuk Windows 8.
- File iso windows 8.
- Software Win to Flash.
- Instal Wintoflash.
- Pilih I Accept -Next- Next sampai Muncul Windows Setup Transfer Wizard.
- Pilih Tab Advanced Mode, Kemudian untuk Windows 8 Pilih Transfer Windows Vista/2008/7/8 setup to USB drive , Kemudian klik Create.
- Pilih iso Windows dan Flashdisk yang akan ditransfer.
- Klik Run, Tunggu sampai proses transfer selesai dan jika Flash Disk sudah terinstall Windows berarti flash disk sudah siap di gunakan.
- Selanjutnya ikuti mulai dari langkah kelima seperti pada tutorial yang pertama di atas.
Mudah bukan? demikan cara instal windows 8, cara instal windows 8 dengan flashdisk dan cara instal windows 8 menggunakan aplikasi Win to Flash.
0 komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa komentar ya